I am the Queen of the Skies…!!!

fraulein_ira | Jalan-jalan,Uncategorized | Sunday 1 August 2010 4:39 pm

Yippieee…!!! I am Virtual Flight’s Queen of the Skies, for July 2010.. !!! So, during August 2010, my avatar will be displayed at the homepage of Virtual Flights.. Hihihi… seru kan..?

VF QotS

Apa sih, Virtual Flights..?

Virtual Flights adalah game virtual, online, bagi yang pingin terbang kesana-kemari mengunjungi berbagai negara di belahan dunia.. namun, ora ono duwit.. a.k.a kantong kering, hehehe…kita bisa beli tiket pesawat virtual untuk terbang ke tujuan manapun yang kita inginkan dengan uang virtual yang kita punya, sepanjang masih punya duit..

Awalnya, game ini muncul di Facebook.. sekitar tahun 2008, kalau tidak salah.. namun, berhubung penggemarnya mbludak.. server game ini sempet down beberapa kali, awalnya gara-gara tawaran menarik bonus flymiles apabila berada di Hongkong tgl 29 Maret 2008. Dan.. Ramai-ramailah petualang VF berebut cari tiket menuju Hongkong pada tanggal tersebut.. OMG seru..!!! :O
VF kini telah beberapa kali berganti versi dari VF ver 1.0, VF ver 2.0, sampai sekarang akhirnya punya situs sendiri.. Jadi inget lho, waktu peluncuran situs VF, kami, beberapa fans berat VF satu-persatu mendarat di Hongkong sebelum tanggal 29 April 2008.. Untuk ramai-ramai naik pesawat yang sama menuju Dubai tgl 1 Mei 2008.. seru, pesawat penuh dan kita saling ngobrol dalam pesawat dengan rekan-rekan antar bangsa.. Dikasih sertifikat keren segala lho..!!! It was really fun..

Bagaimana caranya main VF ?

Pertama-tama kita harus melakukan registrasi membuat account baru.. Jangan lupa paaang foto kita yang paling keren sebagai avatar.. 😀
Pada awal kita mendaftar jadi anggota VF, kita diberikan sejumlah uang virtual, sebagai modal kita memulai perjalanan, serta menentukan tempat awal kita memulai perjalanan. Cara memulai terbang ialah dengan menentukan destinasi terbang, kemudian mencari jadwal terbang hari itu dari bandara kota tempat kita memulai perjalanan. Atau, bisa juga melihat jadwal terbang di bandara kota tsb, destinasinya apa saja. Kemudian, pilih jam terbang, dan pesan tiket. Lalu, jangan lupa check-in sebelum boarding time.. dan voila..!! Sesuai dengan jarak (flymiles) atau waktu tempuh perjalanan, kita akan mendarat di kota tujuan.

Kenapa sih, main VF seru..?

Pertama, ialah jadwal terbang yang seolah-olah seperti jadwal sebenarnya. Dan kota-kota tujuan terbang sesuai kota-kota yang pesawatnya terbang dari bandara tersebut. Awalnya, nama-nama maskapai penerbangan seperti nama-nama yang sebenarnya, seperti Cathay Pacific, Virgin Atlantic, Qantas, Lufthansa, Singapore Airlines, Thai International, dll.. Kapan lagi dong, naik pesawat-pesawat bertarif mahal-mahal tersebut sesuka hati, kalau bukan di VF ??? 😀 … Tapi, berhubung dulu dikhawatirkan akan ada pihak yang meributkan hak paten dll, maka, bergantilah nama masing-masing maskapai penerbangan, dengan logo-logo yang baru pula.. namun, jadwal penerbangan agak mirip dengan nama maskapai yang digantikan.. Lama-lama familiar juga sih dengan namanya. Tetap seru juga kok..

Selain itu, saat memilih tiket, kita dapat memilih jenis pesawat sesuai dengan harga, tawaran bonus flymiles, juga kursinya mau business class, atau economy class. Juga dapat memilih berdasarkan waktu tempuh perjalanan. Mengapa waktu tempuh penting ? Karena bagian dari strategi dalam menyusun destinasi terbang berikutnya. Kalau ketinggalan pesawat, rencana terbang yang capek-capek disusun bisa buyar.

Ngapain sih, capek-capek nyusun itinerary untuk perjalanan ??? Emangnya main santai aja nggak bisa ???
Ya, bisa saja.. tapi, strategi disusun untuk mencapai penghargaan-penghargaan tertentu perbulannya, yakni penghargaan paling bergengsi : LORD OF THE SKIES, LoTS (atau QUEEN OF THE SKIES kalau traveler-nya perempuan kayak eike). Penghargaan LoTS ini diberikan kepada petualang dengan jumlah flymiles terbanyak selama bulan tersebut. Hadiahnya sangat lumayan, uang virtual untuk tambahan modal terbang berikutnya.. $_$ *muka mata duitan* Pemenang pertama mendapat $ 125.000. dan hadiah hingga $ 75.000 utk 500 pemenang berikutnya.

Penghargaan bergengsi berikutnya adalah FREQUENT FLYER OF THE MONTH, diberikan kepada petualang dengan jumlah terbang paling banyak. Hadiahnya hanya $ 50.000. Hadiah yang sama diberikan kepada petualang dengan jumlah destinasi terbanyak, dan petualang yang terbang menggunakan variasi pesawat terbanyak.

Lebih seru lagi, karena mulai bulan April 2010, pengelola VF memberikan hadiah tambahan untuk Lord of the Skies atau Frequent Flyer of the Month, yaitu sebuah buku travel dari Lonely Planet.. cool..!!! Kayak aku nih, dapat seri Amsterdam City Guide, isinya all about traveling in Amsterdam, termasuk review lokasi wisata, peta, etc.

Lonely Planet's City Guide : Amsterdam

Saat ini, sudah terdapat lebih dari 100 destinasi, termasuk Jakarta dan Denpasar lho..!!! Juga ada 50 jenis maskapai penerbangan untuk dicoba. Rajin-rajinlah terbang untuk meningkatkan predikat penumpang, dari Bronze Class ke Silver Class, Gold Class, hingga Platinum Class. Untuk apa ? Ya, untuk mendapatkan tambahan flymiles setiap kali kita terbang. Jumlah tambahan 25% – 100% flymiles tergantung predikat.

Duh, mulai kehabisan uang virtual… Terus, ada cara lain untuk mendapatkan uang virtual tersebut ?” … Ada. Mampirlah setiap hari ke situs VF, dan tebaklah Tail of The Day Quiz (ToTD) dan Airline Code of The Hour (ACoTH).
“Apaan tuuh, ToTD dan ACoTH..?” Itu tuh, tebak logo pada buntut pesawat, berhadiah uang virtual setiap hari sekali. Sedangkan ACoTH itu tebak kode maskapai penerbangan tiap jam, namun ACoTH hanya berlaku untuk petualang yang sedang tidak dalam perjalanan (tidak terbang di udara).
Masih kurang ? ya kalau sempat main bulan tersebut, masih dapat tambahan $ 25.000 kok. Tapi hati-hati, salah strategi, uang bisa habis sebelum bulan berakhir.

Trus.. apalagi yang seru ??? Ada in-flight chat.. chatting sesama penumpang yang satu pesawat saat diudara.. seru kan ? Juga ada Country Discussion Board untuk diskusi dari rekan yang satu negara. Bisa juga buat dapat kenalan dari negara lain lho, emangnya cuma lewat main fesbuk, twitter doang…? Hehehe…
Selain itu, main VF ini bermanfaat untuk kita belajar mengenal nama-nama kota dan negara di berbagai belahan dunia, serta nama-nama bandaranya dan maskapai penerbangan.. Kalau pengen lebih seru lagi, iseng-iseng dipeta-kan saja perjalanannya dengan Google Maps, atau program pemetaan lainnya, atau, sambil check-in dengan Foursquare.. Gimana, seru kan..?

Terus…???
Ahhh.. nanya melulu.. buruan deh, kunjungi situs VF, yuk berkompetisi dengan berbagai teman di berbagai negara di belahan dunia ini.. ditunggu ya, jadi My FlyBuddy… 😀

3 Comments »

  1. Comment by arie — November 30, 2010 @ 11:54 am

    nice post, mau ikutan juga ah.. biar bisa terbang kesana kemari FOC

  2. Comment by lukman — March 7, 2011 @ 10:13 pm

    ada game offline-nya gak mbaak? (haha) *kepengen*

  3. Comment by fraulein_ira — March 9, 2011 @ 12:19 pm

    @arie : udah ikutan belum.. hehehe.. lumayan buat iseng2 menghayal sebelum terbang keliling dunia beneran… 😀

    @lukman : ngga ada kayaknya.. ayo, bikin aja jd project akhir kuliah bisa kan…?

RSS feed for comments on this post. TrackBack URI

Leave a comment

You must be logged in to post a comment.